Trik Atasi Ponsel Terendam Banjir secara Aman dan Cepat

Trik-Atasi-Ponsel-Terendam-Banjir-secara-Aman-dan-Cepat
Foto dari Canva Pro

Banjir menjadi salah satu bencana alam yang menimpa berbagai wilayah di Indonesia. Ini akan mengakibatkan banyak barang elektronik menjadi mudah rusak, terutama ponsel, yang menjadi media utama untuk berkomunikasi. Bila hal ini terjadi pada Anda, jangan khawatir, berikut merupakan trik atasi ponsel terendam banjir yang bisa menolong Anda.

Trik untuk mengatasi ponsel yang terendam banjir sebenarnya cukup sederhana. Ponsel yang basah masih bisa digunakan ulang jika kondisinya tidak begitu parah dan ditangani dengan baik. simak beberapa trik berikut untuk mengatasi ponsel Anda yang basah karena banjir.

Read More

1. Matikan Ponsel Anda

Langkah yang paling cepat adalah segera mematikan ponsel milik Anda. Ini akan membuat sistem operasi tidak bekerja, sehingga air yang masuk ke dalam ponsel tidak mempengaruhi sistem kerja pada ponsel milik Anda. Ponsel yang mati juga bisa terhindar dari kerusakan yang lain ketika ponsel basah, seperti kerusakan perangkat, sistem, dan lain sebagainya.

2. Lepaskan Memori dan Kartu SIM

Langkah trik atasi ponsel terendam banjir selanjutnya adalah dengan melepaskan kartu memori dan kartu SIM yang terdapat pada ponsel milik Anda. Air yang masuk ke dalam ponsel bisa mengakibatkan rusaknya selot tembaga pada kartu memori dan SIM ponsel, oleh karena itu, menghindarinya sedini mungkin adalah langkah terbaik. Segera buka penutup ponsel, dan lepaskan memori serta kartu SIM Anda dan simpan di tempat yang kering.

3. Jangan Ditiup

Anda mungkin memiliki keinginan untuk mengeringkan ponsel Anda secepat mungkin, salah satunya adalah dengan meniupnya. Padahal hal tersebut merupakan langkah yang salah, peniupan pada ponsel yang basah malah akan menyebarkan air ke dalam lubang terkecil dan membuat ponsel makin basah. Sebaiknya keringkan di bawah sinar matahari agar lebih cepat kering.

Demikianlah tiga langkah cepat untuk mengatasi ponsel yang basah. Trik atasi ponsel terendam banjir cukup mudah dilakukan, sehingga Anda tidak perlu buru-buru menuju konter untuk melakukan perbaikan. Cukup perlakukan dengan baik ponsel Anda dan keringkan secepat mungkin, besar kemungkinan ia masih bisa digunakan.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *